Wisata Seram Jakarta. Kota Jakarta tak hanya berhias lampu gemerlap ibukota dan bangunan gedung megah pencakar langit, dibalik semua kemegahan ini ternyata Jakarta menyimpan tempat Wisata Horor dengan sejuta misteri.
Berbagai tempat wisata paling seram Jakarta yang hingga kini masih menyimpan misteri tak luput dari incaran para penggemar wisata mistis.
Berikut ini ada Tiga wisata seram Jakarta yang mungkin bisa menjadi lokasi uji nyali.
Toko Merah
Sebagian besar warga Jakarta mungkin sudah banyak mendengar tentang keangkeranToko Merah yang berada di kawasan Kota Tua, Jakarta.
Di jaman Belanda Toko Merah merupakan kediaman seorang petinggi VOC yang mengutus untuk melakukan pembunuhan massal terhadap orang China di Batavia.
Konon Toko Merah menjadi saksi bisu atas penyiksaan dan pembunuhan ribuan nyawa di masa penjajahan, bahkan tak hanya itu tempat ini menjadi lokasi penyiksaan gadis – gadis Indonesia.
Beberapa tahun kemudian bangunan ini berubah menjadi Toko yang di huni oleh Warga keturunan Thionghoa tepatnya tahun 1851. Dinamakan Toko Merah karena hampir semua bangunan ini berwarna merah dan bergaya Tionghoa.
Lubang Buaya
Pernah mendengar kisah Pahlawan Revolusi yang gugur akibat kekejaman para anggota PKI, atau lebih dikenal dengan peristiwa G-30S PKI.
Peristiwa penyiksaan itu terjadi pada 30 September 1965 di Lubang Buaya Jakarta Timur, yang kala itu menjadi lokasi pusat pelatihan PKI.
Para Pahlawan Revolusi disiksa dan mayat mereka di masukkan ke sebuah Lubang, untuk mengenang jasa – jasa para Pahlawan, kini tempat tersebut di bangun sebuah Monumen Pancasila.
Meskipun peristiwa kelam ini telah berlalu namun hingga kini masyarakat setempat kerap mendengar suara teriakan dan jerit kesakitan dari dalam Lubang buaya tempat pembuangan jenazah para Jendral.
Jembatan Ancol
Tempat Wisata Jakarta yang tak kalah seramnya adalah Wisata Ancol, hingga kini nama Ancol tak lepas dari kisah Hantu cantik si Manis Jembatan Ancol yang melegenda.
Bahkan konon menurut pengakuan Masyarakat dan sebagian pelukis di Pasar Seni Ancol mereka kerap kerap melihat penampakan Hantu wanita di sekitar Jembatan Ancol yang dulunya bernama Jembatan Goyang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar